Senin, 02 September 2013

ZAKAT SAPI & KAMBING



2.    Sapi & Kerbau
Sapi atau kerbau dizakatkan apabila pemilik telah mempunyai sedikitnya 30 ekor sapi/kerbau. Kurang dari jumlah tersebut tidak wajib dizakatkan. Hadits Nabi :
أَخْبَرَنَا أَحْمَدُ بْنُ حَرْبٍ قَالَ حَدَّثَنَا أَبُو مُعَاوِيَةَ عَنْ الْأَعْمَشِ عَنْ إِبْرَاهِيمَ عَنْ مَسْرُوقٍ عَنْ مُعَاذٍ قَالَ لَمَّا بَعَثَهُ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ إِلَى الْيَمَنِ أَمَرَهُ أَنْ يَأْخُذَ مِنْ كُلِّ ثَلَاثِينَ مِنْ الْبَقَرِ تَبِيعًا أَوْ تَبِيعَةً وَمِنْ كُلِّ أَرْبَعِينَ مُسِنَّةً....(رواه النسائي:  2409المكتبة الشاملة–باب زكاة البقر – الجزء :  8صفحة 175)
Telah mengabarkan kepada kami Ahmad bin Harb dia berkata; Telah menceritakan kepada kami Abu Mu'awiyah dari Al A'masy dari Ibrahim dari Masruq dari Mu'adz dia berkata; "Setelah Rasulullah saw  mengutusnya ke negeri Yaman, beliau memerintahnya untuk mengambil (zakat) dari setiap 30 ekor sapi (dikeluarkan zakatnya) 1 ekor tabi’ atau tai’ah (anak sapi yang berumur setahun lebih yang jantan atau yang betina), dan setiap 40  ekor sapi, (dikeluarkan zakatnya) 1 ekor sapi betina berumur dua tahun lebih (musinnah)…" (HR. An-Nasai : 2409, Al-Maktabah Asy-Syamilah, bab zakatul baqar,   juz : 8, hal. 175)
Tabel Nishab Dan Zakat Sapi/Kerbau
Nishab
  Zakatnya
30 - 39
1 ekor sapi/kerbau  tabi'
40 - 59
1 ekor sapi/kerbau  musinnah'
60 - 69
2 ekor sapi/kerbau  tabi'
70 - 79
1 ekor sapi/kerbau musinnah dan 1 ekor sapi tabi'
80 - 89
2 ekor sapi/kerbau musinnah
90 - 99
3 ekor sapi/kerbau tabi'
100 - 109
2 ekor sapi/kerbau tabi' dan 1 ekor sapi musinnah
110 - 119
2 ekor sapi/kerbau musinnah dan 1 ekor sapi/kerbau tabi'
120 - 129
3 ekor sapi/kerbau musinnah atau 4 ekor sapi/kerbau tabi'
130-160
setiap 30 ekor, 1 ekor sapi tabi' setiap 40 ekor, 1 ekor sapi ekor sapi musinnah
Selanjutnya setiap jumlah itu bertambah 30 ekor, zakatnya bertambah 1 ekor tabi'. Dan jika setiap jumlah itu bertambah 40 ekor, zakatnya bertambah 1 ekor musinnah.
Keterangan :
-       tabi' : sapi berumur 1 tahun (masuk tahun ke-2) - musinnah : sapi berumur 2 tahun (masuk tahun ke-3)
-       Sapi/kerbau yang digunakan untuk bekerja tidak wajib dizakatkan berdasarkan hadist Nabi yang diriwayatkan oleh imam Al-Daruquthni :
حَدَّثَنَا عُثْمَانُ بْنُ أَحْمَدَ بْنِ سَمْعَانَ حَدَّثَنَا مَحْمُودُ بْنُ مُحَمَّدٍ الْوَاسِطِىُّ حَدَّثَنَا زَكَرِيَّا بْنُ يَحْيَى الْوَاسِطِىُّ حَدَّثَنَا سَوَّارٌ عَنْ لَيْثٍ عَنْ مُجَاهِدٍ وَطَاوُسٍ عَنِ ابْنِ عَبَّاسٍ قَالَ قَالَ رَسُولُ اللَّهِ صلى الله عليه وسلم : لَيْسَ فِى الْبَقَرِ الْعَوَامِلِ صَدَقَةٌ.....(رواه الدارقطني: 1962–المكتبة الشاملة–باب لَيْسَ فِى الْعَوَامِلِ صَدَقَةٌ–الجزء: 5–صفحة :  179)
Telah menceritakan kepada kami Utsman bin Ahmad bin Sam’an, telah menceritakan kepada kami Mahmud bin Muhammad Al-Wasithi, telah menceritakan kepada kami Zakaria binh Yahya Al-Wasithi, telah menceritakan kepada kami Sawwar dari Laits, dari M ujahid dan Thawusa, dari IUbnu ‘Abbas, ia berkata : Rasulullah saw bersabda : Tidak ada zakat pada sapi yang digunakan untuk bekerja (HR. Al-Daruquthni : 1962, Al-Maktabah Asy-Syamilah, bab laisa fil-‘awaamili shadaratun, juz : 5, hal. 179)
-       Kuda tidaklah wajib dizakatkan, berdasarkan hadist yang diriwayatkan oleh Abu imam Bukhari :   
حَدَّثَنَا مُسَدَّدٌ حَدَّثَنَا يَحْيَى بْنُ سَعِيدٍ عَنْ خُثَيْمِ بْنِ عِرَاكٍ قَالَ حَدَّثَنِي أَبِي عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ ح حَدَّثَنَا سُلَيْمَانُ بْنُ حَرْبٍ حَدَّثَنَا وُهَيْبُ بْنُ خَالِدٍ حَدَّثَنَا خُثَيْمُ بْنُ عِرَاكِ بْنِ مَالِكٍ عَنْ أَبِيهِ عَنْ أَبِي هُرَيْرَةَ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ عَنْ النَّبِيِّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ قَالَ لَيْسَ عَلَى الْمُسْلِمِ صَدَقَةٌ فِي عَبْدِهِ وَلَا فِي فَرَسِهِ....(رواه البخاري:  1371المكتبة الشاملة–باب زكاة البقر – الجزء :5صفحة 309)
Telah menceritakan kepada kami Musaddad telah menceritakan kepada kami Yahya bin Sa'id dari Khutsaim bin 'Irak berkata, telah menceritakan bapakku kepadaku dari Abu Hurairah radliallahu 'anhu dari Nabi saw. Dan diriwayatkan pula, telah menceritakan kepada kami Sulaiman bin Harb telah menceritakan kepada kami Wuhaib bin Khalid telah menceritakan kepada kami Khutsaim bin 'Irak bin Malik dari bapaknya dari Abu Hurairah ra,  dari Nabi saw  : "Tidak ada kewajiban zakat bagi seorang muslim pada budak dan kudanya".(HR.Bukhari – 137, Al-Maktabah Asy-Syamilah, bab zakatul baqar,   juz : 5, hal. 309)
3.    Kambing dan Domba
Kambing wajib dizakatkan apabila pemilik telah mempunyai   sedikitnya 40 ekor kambing. Kurang dari  jumlah ini tidak wajib dizakatkan. Hadits Nabi :
حَدَّثَنَا مُحَمَّدُ بْنُ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ الْمُثَنَّى الْأَنْصَارِيُّ قَالَ حَدَّثَنِي أَبِي قَالَ حَدَّثَنِي ثُمَامَةُ بْنُ عَبْدِ اللَّهِ بْنِ أَنَسٍ أَنَّ أَنَسًا حَدَّثَهُ أَنَّ أَبَا بَكْرٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ كَتَبَ لَهُ هَذَا الْكِتَابَ لَمَّا وَجَّهَهُ إِلَى الْبَحْرَيْنِ بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ هَذِهِ فَرِيضَةُ الصَّدَقَةِ الَّتِي فَرَضَ رَسُولُ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ عَلَى الْمُسْلِمِينَ وَالَّتِي أَمَرَ اللَّهُ بِهَا رَسُولَهُ فَمَنْ سُئِلَهَا مِنْ الْمُسْلِمِينَ عَلَى وَجْهِهَا فَلْيُعْطِهَا وَمَنْ سُئِلَ فَوْقَهَا فَلَا يُعْطِ .... وَفِي صَدَقَةِ الْغَنَمِ فِي سَائِمَتِهَا إِذَا كَانَتْ أَرْبَعِينَ إِلَى عِشْرِينَ وَمِائَةٍ شَاةٌ فَإِذَا زَادَتْ عَلَى عِشْرِينَ وَمِائَةٍ إِلَى مِائَتَيْنِ شَاتَانِ فَإِذَا زَادَتْ عَلَى مِائَتَيْنِ إِلَى ثَلَاثِ مِائَةٍ فَفِيهَا ثَلَاثُ شِيَاهٍ فَإِذَا زَادَتْ عَلَى ثَلَاثِ مِائَةٍ فَفِي كُلِّ مِائَةٍ شَاةٌ -  فَإِذَا كَانَتْ سَائِمَةُ الرَّجُلِ نَاقِصَةً مِنْ أَرْبَعِينَ شَاةً وَاحِدَةً فَلَيْسَ فِيهَا صَدَقَةٌ إِلَّا أَنْ يَشَاءَ رَبُّهَا .....(رواه البخاري: 1362 – المكتبة الشاملة–باب زكاة الغنم – الجزء :5 – صفحة : 292)
 Telah menceritakan kepada kami Muhammad bin 'Abdullah bin Al-Mutsanna Al-Anshariy berkata : Telah menceritakan kepadaku bapakku dia berkata : Telah menceritakan kepada saya Tsumamah bin 'Abdullah bin Anas bahwa Anas menceritakan kepadanya, bahwa Abu Bakar ra  telah menulis surat ini kepadanya (tentang aturan zakat) ketika dia mengutusnya ke negeri Bahrain : "Bismillahir rahmaanir rahiim. Inilah kewajiban zakat yang telah diwajibkan oleh Rasulullah saw terhadap kaum Muslimin dan seperti yang telah diperintahklan oleh Allah kepada  Rasul-Nya tentangnya, maka barangsiapa dari kaum Muslimin diminta tentang zakat sesuai ketentuan maka berikanlah dan bila diminta melebihi ketentuan maka jangan memberinya......, dan untuk zakat kambing yang digembalakan, ketentuannya adalah bila telah mencapai jumlah 40  ekor hingga 120 ekor maka zakatnya adalah 1 ekor kambing, bila lebih dari 120 ekor hingga 200 ekor maka zakatnya 2 ekor kambing, bila lebih dari 200 ekor hingga 300  ekor maka zakatnya 3 ekor kambing, bila lebih dari 300 ekor, maka pada setiap kelipatan 100  ekor zakatnya 1 ekor kambing. Dan bila seorang pengembala memiliki kurang satu ekor saja dari empat puluh ekor kambing maka tidak ada kewajiban zakat baginya kecuali bila pemiliknya mau mengeluarkannya. (HR.Bukhari – 1362, Al-Maktabah Asy-Syamilah, bab zakatul ghanam,   juz : 5, hal. 292)
Tabel Nishab Dan Zakat Kambing
Nishab
Zakatnya
40 – 120
1 ekor kambing/domba (umur 2 tahun lebih)  
121 – 200
2 ekor kambing/domba
201 – 300
3 ekor kambing/domba
301 – 400
4 ekor kambing/domba
401 – 500
5 ekor kambing/domba
Selanjutnya, setiap jumlah itu bertambah 100 ekor maka zakatnya bertambah 1 ekor
Dilarang menunaikan zakat dengan binatang yang cacat, sepeti buta, pincang dll,  atau binatang yang terlampau tua, berdasarkan habits Nabi  saw :
حَدَّثَنَا مُحَمَّدُ بْنُ عَبْدِ اللَّهِ قَالَ حَدَّثَنِي أَبِي قَالَ حَدَّثَنِي ثُمَامَةُ أَنَّ أَنَسًا رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ حَدَّثَهُ أَنَّ أَبَا بَكْرٍ رَضِيَ اللَّهُ عَنْهُ كَتَبَ لَهُ الصَّدَقَةَ الَّتِي أَمَرَ اللَّهُ رَسُولَهُ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ وَلَا يُخْرَجُ فِي الصَّدَقَةِ هَرِمَةٌ وَلَا ذَاتُ عَوَارٍ وَلَا تَيْسٌ إِلَّا مَا شَاءَ الْمُصَدِّقُ.(رواه البخاري:  1363 – المكتبة الشاملة–  بَاب لَا تُؤْخَذُ فِي الصَّدَقَةِ هَرِمَةٌ وَلَا ذَاتُ عَوَارٍ وَلَا تَيْسٌ إِلَّا مَا شَاءَ الْمُصَدِّقُ – الجزء :5 – صفحة :  294)
Telah menceritakan kepada kami Muhammad bin 'Abdullah berkata : Telah menceritakan bapakku kepadaku dia berkata : Telah menceritakan kepada saya Tsumamah bahwa Anas ra  menceritakan kepadanya, bahwa Abu Bakar ra  telah menulis ketetapan tentang zakat kepadanya sebagaimana yang telah diperintahkan oleh Allah kepada Rasul-Nya saw  (yaitu); "Jangan mengeluarkan zakat kambing yang sudah berumur tua, yang buta sebelah (cacat) dan jangan pula kambing bibit kecuali bila orang yang berzakat mau mengeluarkannya".(HR.Bukhari – 1363, Al-Maktabah Asy-Syamilah, bab laa tu’khzd fish-Shadaqati harimatun..., juz : 5, hal. 294)
4.    Ayam/Unggas/Ikan
Nishab pada ternak unggas dan perikanan tidak diterapkan berdasarkan jumlah (ekor), sebagaimana halnya unta, sapi, dan kambing. Tapi dihitung berdasarkan skala usaha. Nishab ternak unggas dan perikanan adalah setara dengan 20 Dinar  atau sama dengan (Terdapat  perbedaan pendapat) : 96 gram atau 93,6 gram atau 85 gram emas. Artinya bila seorang beternak unggas atau perikanan, dan pada akhir tahun (tutup buku) ia memiliki kekayaan yang berupa modal kerja dan keuntungan lebih besar atau setara dengan 20 Dinar emas murni, maka ia terkena kewajiban zakat sebesar 2,5 %.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar